Skip to main content

CARA MEMAKAI POMADE YANG BENAR AGAR RAMBUT TIDAK MUDAH RONTOK


Di jaman sekarang ini memang lagi trend banget yang namanya pomade/minyak rambut. Bedanya minyak rambut dengan pomade adalah kalo minyak rambut itu biasanya terbuat dari bahan yang biasa ditemui dan terkenal. Tapi pomade biasanya tidak semua orang kenal dan kualitasnya lebih bagus. Pomit biasa orang jawa bilang ini sudah merambah di kalangan pelajar, mahasiswa, anak motor, bahkan sampai bisnisman. Gaya rambut yang klimis dan rapi memang lagi trend dan banyak di sukai, tapi bagaimana jika terlalu sering memakai pomade? Apakah ada efek sampingnya?

Yang jelas pomade itu terbuat dari bahan dasar beeswax/lilin lebah/malam yang bisa di jumpai di toko kosmetik atau obat dan di campur dengan olive oil dan biasanya dicampur dengan wewangian.
Bagaimana jika itu terlalu lama nempel di rambut kita? Bisa dibayangkan bukan?

Berikut cara memakai pomade yang benar

1.       Colek pomade secukupnya dan usapkan kerambut yang agak lembab agar lebih mudah mengaturnya, kemudian ratakan kebelakang pakai tangan dan jari saja.
2.       Gunakanlah sisir dengan jari-jari yang renggang dan sisirlah ke belakang. Ini berfungsi untuk meminimalisir rambut yang ketarik oleh sisir. Kemudian baru memakai sisir dengan jari yang padet sehingga rambut bisa di sisir rapi slick sesuai keinginan
3.       Aturlah rambut sesuai keinginan, tetapi jangan sampai menyisirnya berulang kali karena akan menyebabkan rambut rontok. Sisirlah rambut sekali saja kemudian rapikan dengan tangan. Dimulai dari bagian samping kemudian tengah.
4.       Basuhlah tangan pakai air biasa aja usahakan air yang mengalir, kemudian keringkan pakai handuk khusus hingga kering sehingga tangannya tidak lengket.
5.       Keramas dilakukan maksimal 4 hari setelah pakai pomade, karena rambut yang terkena pomade akan lembab pada kulit kepala dan menimbulkan bakteri yang bisa jadi jerawat pada kulit kepala dan mengakibatkan kerontokan yang berlebih.
6.       Keramaslah menggunakan sampo sampai 3 kali (jika pakai pomade yang oilbased) karena kalo cuma pake sekali biasanya pomadenya masih menempel di kulit kepala. Dan usahakn setelah pakai sampo gunakanlah kondisioner sehingga efek pomade nya bener2 ilang.
7.       Keringkan rambut memakai handuk yang khusus untuk rambut karena jika handuknya sama dengan yg dipakai buat badan, nantinya badan kita jadi lengket. Atau bisa juga menggunakan bagian sisi pojok handuk yang buat badan, tetapi sisi yang pojok yang digunakan untuk rambut itu jangan digunakan untuk mengelap badan karena nanti bakal lengket di badan.



Comments

Popular posts from this blog

APLIKASI ANGKET KEBUTUHAN PESERTA DIDIK (AKPD) SMP/MTS POP BK 2017

Aplikasi AKPD ini merupakan aplikasi terbaru bagi Guru BK yaitu POP BK dalam menentukan kebutuhan peserta didik. Tersedia bagi keas 7, 8, dan 9. Linknya bisa di download dibawah APLIKASI AKPD KELAS 7 APLIKASI AKPD KELAS 8 APLIKASI AKPD KELAS 9

Lirik lagu Cilacap Bercahaya

CILACAP BERCAHAYA Cilacap bercahaya, sesanti kita semua. Pembangkit semangat juang, bangun daerah kita. Bersih dan elok, rapi, ceria dan hijau, serta aman dan jaya. Pasti berkilau. Landasan pancasila,.membangun etos kerja. Berisi nur Illahi, disanubari Bangun terus daerah kita, menuju sejahtera. Untuk seluruh rakyat cilacap tercinta

MEMBUAT POPUP CARD PERMAINAN TRADISIONAL

Popup card adalah jenis kartu kreatif yang memiliki elemen atau gambar yang muncul secara tiga dimensi (3D) saat kartu dibuka. Biasanya digunakan untuk berbagai kesempatan, seperti ulang tahun, pernikahan, ucapan terima kasih, atau perayaan lainnya. Keunikan popup card terletak pada efek kejutan yang muncul saat kartu dibuka, membuatnya lebih menarik dibandingkan kartu biasa. Bahan yang Dibutuhkan : Setiap siswa membawa: Kertas karton atau kertas tebal 3 jenis warna bebas Gunting atau cutter. Lem atau perekat. Pensil, penghapus, penggaris Buatlah POPUP Card seperti video dibawah ini Kemudian pada setiap sisinya di beri gambar print Egrang Engklek Lompat karet Gobak sodor Bakiak Lompat bambu CATATAN ! SETIAP KELOMPOK MEMBUAT 4 MACAM POPUP CARD SEPERTI VIDEO DIATAS BOLEH MENCARI REFERENSI LAIN DI YOUTUBE  SATU ANGGOTA KELOMPOK MEMBUAT VIDEO PROSES PEMBUATAN POPUP CARD KEMUDIAN DI EDIT DAN DI POST DI TIKTOK MENGGUNAKAN HASHTAG #spenskes #p5kearifanlokal #p5permainantradisional